Motor Harley Davidson Canggih: Mesin Tanpa Suara

Motor Harley Davidson Canggih: Mesin Tanpa Suara - Pada tulisan sebelumnya telah kita bahas penampakan moge Harley Davidson yang bakalan muncul di film Avenger 2 tahun 2015 mendatang. Usut punya usut ternyata moge tersebut bukan sekedar motor fiksi yang hanya muncul di film superhero saja. Nyatanya, pabrikan Harley Davidson memang serius menggarap moge tersebut secara massal.

Moge yang diberi nama Harley Davidson Livewire ini merupakan motor listrik pertama yang dibuat Harley. Selain itu, tampilan motor Harley Davidson yang satu ini juga terlihat berbeda dengan konsep motor Harley umumnya yang lebih condong ke tampilan touring.

Uniknya lagi, Harley Davidson Livewire adalah moge listrik tanpa suara! Saat ini, baru ada 1 unit motor Harley Davidson Livewire yang sudah jadi, yaitu prototype yang dipakai untuk film Avenger 2 sekaligus digunakan juga untuk test ride menempuh 66 wilayah di Amerika Serikat untuk menguji ketahanan mesin.

Motor Harley Davidson Terbaru
Harley Davidson Livewire
Motor Listrik Harley Davidson
Motor Harley Davidson Tanpa Suara

Harley Davidson Livewire, Moge Streetfighter Tanpa Suara

Melirik spesifikasi mesin, motor listrik ini diklaim mampu menghasilkan power hingga 175 PS! (Beberapa sumber menyebut 72 Hp) Kira-kira setara tenaga moge-moge gambot. Bedanya, suara sangar yang dikeluarkan pada moge-moge 1000 cc tak akan terdengar lagi pada motor yang memiliki suara berdesing ini. Penasaran dengan motor Harley Davidson Livewire ini? Coba simak video dibawah ini:
Video Harley Davidson Livewire
Meski demikian, meluncur atau tidaknya moge listrik berkonsep street fighter ini masih tergantung pada hasil survei yang dilakukan oleh headquarter HD sendiri terhadap konsumen. Jika, sambutannya baik, maka motor ini bakal diluncurkan untuk produksi massalnya, begitu pun sebaliknya.

Nah, kita tunggu saja tanggal mainnya nanti! Melirik beberapa varian motor Harley Davidson sebelumnya juga berasal dari film yang kemudian terealisasi ke dunia nyata. Sebut saja seperti Harley Davidson 500 dan 700.

Demikianlah informasi mengenai Motor Harley Davidson Canggih: Mesin Tanpa Suara. Semoga bermanfaat :-)

artikel jenis-motor lainnya mengenai:

No comments:

Post a Comment