Perbedaan Kawasaki Z250SL dengan Ninja RR Mono - Kabar mengenai keberadaan Ninja RR Mono memang sudah santer terdengar di berbagai media sejak kuartal keempat 2013 silam, atau sekitar setengah tahun sebelum peluncuran. Sebaliknya, berita mengenai sosok Ninja RR Mono versi Naked memang tak terlalu diekspose oleh PT KMI sendiri. Peluncuran Kawasaki Ninja RR Mono versi naked atau yang kemudian diberi nama Z250SL ini termasuk mengejutkan setelah Kawasaki Indonesia resmi meluncurkan motor ini pada tanggal 30 April kemarin di salah satu mall di Jakarta.
Kini, dengan munculnya Kawasaki Z250SL ini, tentunya pecinta moge akan dihadapkan dengan semakin banyaknya pilihan yang tersedia pada deretan motor Kawasaki. Bagi pecinta motor naked bike ala street fighter, tentunya Kawasaki Z250SL bisa jadi pilihan tepat mengingat dengan mesin 250cc, Z250SL 'hanya' dibanderol Rp. 38,9 juta. Terpaut Rp.10 jutaan dengan Z250 versi 2 silinder.
Perbedaan Kawasaki ZX250SL dengan Ninja RR Mono
Untuk perbedaan dan perbandingan Kawasaki ZX250SL dengan ZX250 akan di bahas pada tulisan berikutnya. Kali ini, kami akan menulis perbandingan Ninja RR Mono dengan ZX250SL, mengingat moge yang satu ini memang kerap dijuluki Ninja RR Mono versi Naked bike. Jadi tentunya kedua motor tersebut memiliki gen yang sama.
Melirik perbedaan kedua motor, tentu saja yang paling mencolok adalah tampilan bodinya, dimana Ninja RR Mono berkonsep fairing, sementara Z250SL dengan konsep naked ala street fighter. Kesamaan Ninja RR Mono dengan Z250SL yang terutama ada pada jeroan mesin yang diusung. Keduanya mengadopsi mesin berkapasitas bersih 249cc, bermesin injeksi DOHC, serta berpendingin radiator. Powernya juga sama persis.
Untuk sektor fairing pun tidak sepenuhnya beda. Contohnya di bagian headlamp depan Kawasaki Z250SL dengan Ninja RR Mono terlihat sama persis. Hanya bedanya headlamp Ninja RR Mono terlihat nyambung dengan fairing.
Perbedaan Kawasaki Z250SL dengan Ninja RR Mono |
Selain bagian-bagian diatas, berikut adalah beberapa perbedaan Z250SL dengan Ninja RR Mono lainnya:
- Desain tangki bahan bakar Z250SL memiliki shourld serta air scoop di bagian bawah mesin.
- Desain setang Kawasaki Z250SL lebih berkonsep touring ala motor jalanan, sementara Ninja RR Mono menggunakan setang jepit racing yang lebih membungkuk.
- Desain rangka Kawasaki Z250SL ada yang berwarna merah (seperti Ducati). Sedangkan pada Ninja RR Mono semuanya berwarna hitam.
Untuk kedua motor juga sama-sama tersedia versi rem ABS nya.
Demikianlah informasi mengenai Perbedaan Kawasaki Z250SL dgn Ninja RR Mono + Spesifikasi. Semoga bermanfaat bagi anda yang sedang ingin membeli Ninja RR Mono atau Z250SL.
Artikel jenis-motor lainnya mengenai:
No comments:
Post a Comment