Benelli TNT 250: 2 Silinder Ekslusif, Fitur Moge, Harga Murah!

Spesifikasi & Harga Benelli TNT 250: 2 Silinder Ekslusif, Fitur Moge - Bicara soal nama Benelli tentu bukan pendatang baru di dunia otomotif. Pabrikan otomotif asal Italia yang berdiri sejak tahun 1911 itu bahkan juga menjadi salah satu pabrikan otomotif tertua di Eropa. Sebagai manufakturer yang punya nama besar sejajar dengan Ducati dan MV Agusta, pabrikan Benelli berfokus pada motor-motor kelas moge, baik naked maupun supersport. Di Indonesia sendiri, penjualan motor ini dipasarkan oleh PT Benelli Motor Indonesia.

Melirik sejumlah koleksi motor yang dimiliki oleh Benelli, nama TNT merupakan ikon mereka di segmen naked bike. Salah satu sedang mereka hadirkan pada tahun ini (bertepatan dengan event PRJ 2015) adalah TNT 250. Dengan motor kelas Eropa serta segala fitur nya, kelihatannya apa yang ditawarkan didalamnya cukup bikin ngiler juga. Apa sajakah itu?

Benelli TNT 250 dan Fitur-Fitur Moge nya

Harga Benelli TNT 250
Benelli TNT 250
Melihat pertama kali desain dan lekukan motor, tampilan Benelli TNT 250 cukup mewarisi aura moge, terutama dari TNT 600. Dimensi bodi kekar berisi dengan frame teralis seperti yang dipakai di Ducati Monster. Kesan moge lain juga sangat nampak disini, mulai dari bodi, kaki-kaki, knalpot underbelly (kolong) hingga suspensi depan-belakang. Kesan kokoh motor tercermin melalui bobot motor yang cukup berat di kelasnya dengan kapasitas tangki mencapai 16 liter.

Spesifikasi Benelli TNT 250

fitur Benelli TNT 250
fitur Benelli Tornado TNT 250
Roda - Mulai kaki-kaki, kesan moge terlihat dari penggunaan ban lebar berukuran 120/70-17 dan 160/70-17.

Suspensi Depan - Nah, ini dia yang istimewa dari Benelli TNT 250. Sejauh ini baru TNT 250 yang menggunakan suspensi jenis upside-down berdiameter 41mm. Untuk motor di segmen 250cc, penggunaan sokbreker ini sudah cukup untuk memberi aura moge maupun secara visual.

Rem Depan - Penggunaan suspensi upside-down diimbangi dengan rem cakram kembar (twin-disc) berukuran 260mm dan 240mm di depan dan belakang menjadikannya satu-satunya motorsport 250cc yang dibekali dengan sistem pengereman cakram ganda.

Suspensi Belakang - Tak kalah wah-nya dengan suspensi depan. Desain suspensi belakang Benelli TNT 250 juga memberi kesan sangar. Secara sekilas desain sokbreker belakangnya mirip dengan Kawasaki ER-6n, Ninja 650, dan Kawasaki Athlete.

Mesin - Nah, bagian dapur pacu bisa jadi hal yang paling mempengaruhi pertimbangan seseorang saat ini membeli motorsport. Menengok sektor jeroan mesinnya, Benelli TNT 250 dibekali mesin berkapasitas 249cc jenis DOHC 2-silinder, 6-percepatan yang mampu menghasilkan power hingga 31,5 Hp pada putaran 12.000 rpm serta torsi hingga 20 Nm pada putaran 9.000 rpm!

Hmmmm... termasuk sangar juga bro. Setara dengan motor Ninja 250 spek powernya. Yang membedakan hanya power on weight-nya saja. Bobot Benelli TNT 250 tergolong berat dengan bobot hingga 196 kg! Bahkan paling berat di kelasnya kalau dibandingkan dengan motor 250cc keluaran Yamaha, Kawasaki, maupun Honda.

Tabel Spesifikasi  Benelli TNT 250

spesifikasi Benelli TNT 250
Spesifikasi Teknis
Mesin2 silinder, 4-tak, Pendingin Cair, DOHC
Diameter x Langkah61.0 x 42.7mm
Kapasitas249 cc
Power23.5 kW/12000 rpm ( 31,5 HP )
Torsi20 N.m/9000 rpmi n
StarterElectric
Kompresi12 : 1
KoplingBasah
Gearbox6 Speed, Constant Mesh
Dimensi2115 x 1130 x 800 mm (P x T x L)
Wheelbase1405 mm
Bobot196 kg
Tangki16 Liter
RemDepan: Double Disc @260 mm
Belakang: Single Disc @240 mm
SuspensiDepan: Inverter Hydrolic Damping ΓΈ41
Belakang: Spring Preload Adjustment
BanDepan: 120/70-17
Belakang: 160/60-17

Harga Benelli TNT 250

Dengan segala fiturnya yang kaya akan ciri khas moge, Benelli TNT 250 terbaru 2015 dibanderol 'cuma' Rp. 45.800.000; saja bro! Setara harga Yamaha MT-25. Sama-sama twin cylinder juga! Tertarik? Untuk pilihan warnanya ada 3, yaitu hitam, merah, dan putih. Sedangkan warna gold di atas ternyata cuma display saja di PRJ. hehe..

Demikianlah informasi mengenai Benelli TNT 250: 2 Silinder Ekslusif, Fitur Moge, Harga Murah. Semoga bermanfaat :-)

Artikel jenis-motor lainnya mengenai:

No comments:

Post a Comment